Monday, 30 March 2015

Materi Perulangan

Do-While

Perulangan selain for adalah Do-While. Bentuk umum pernyataan Do-while sebagai berikut :
initial_counter;
do
{
statement 1;
statement 2;
update_counter;
}
while(condition_counter);


Do-While Multi Condition

Untuk Do-While multi kondisi sama dengan perulangan for yakni initial_counter, condition_counter, dan update_counter lebih dari 1.


Nested Do-While

Istilah nested-loop adalah situasi dimana sebuah proses berulang lainnya. Bentuk umum dari Nested-loop adalah sebagai berikut;
initial_counter;
do
{
initial_loop;
statement 1;
update_counter;
do
{
statement 1;
update_loop;
}
while(condition_loop);
}
while(condition_counter);


Perulangan yang pertama adalah for. Bentuk umum pernyataan for sebagai berikut :
for(initial_counter;condition_counter;update_counter)
{
statement 1;
statement 2;
}
Dimana statement 1 dan statement 2 berbeda, namun kedua statement tersebut dilakukan perulangan.

Kita misalkan sebuah for ditulis seperti ini;
for(a;b;c)
{
d;
e;
}
eksekusi program dengan instruksi for seperti di atas adalah sebagai berikut;

eksekusi a = inisialisasi counter.
eksekusi b = cek syarat perulangan.
eksekusi d = jika syarat perulangan terpenuhi.
eksekusi e = jika eksekusi d terpenuhi.
eksekusi c = update nilai counter.
eksekusi b = cek syarat perulangan.
eksekusi d = jika syarat perulangan terpenuhi.
eksekusi e = jika eksekusi d terpenuhi.
eksekusi c = update nilai counter.
dan seterusnya b,d,e,c sampai condition counter tidak terpenuhi.



Modifikasi Parameter For

Parameter dalam intruksi for tidak harus diisi lengkap, bahwa tidak diisi pun tidak apa-apa, asalkan tanda (;) tetap ditulis. Namun, data yang seharusnya ditulis sebagai parameter harus diletakaan di dalam maupun di luar pernyataan for.
Bentuk modifikasinya sebagai berikut;
initial_counter
for( ;condition_counter; )
{
statement 1;
statement 2;
update_counter
}


For Multi Condition

Untuk for multi kondisi, yakni terdapat intruksi parameter for lebih dari 1. (initial_counter, condition_counter, dan update_counter lebih dari 1).

Nested For

Istilah nested-loop adalah situasi dimana sebuah proses berulang lainnya. Bentuk umum dari Nested-loop adalah sebagai berikut;
for(initial_counter;condition_counter;update_counter)
{
for(initial_loop;condition_loop;update_loop)
{
statement 1;
}
}

Ada kalanya suatu proses diselesaikan dengan cara yang sama dengan proses sebelumnya namun data yang diolah sedikit berbeda. dalam hal ini tidak efektif jika kedua cara ini dibuat terpisah.

Jika kita ingin mencetak "Belajar Pemrograman" sebanyak 4 kali, bisa saja kita menulis instruksi sebagai berikut;
cout <<"Belajar Pemrograman";
cout <<"Belajar Pemrograman";
cout <<"Belajar Pemrograman";
cout <<"Belajar Pemrograman";

Namun bagaimana jika kita ingin menampilkan "Belajar Pemrograman" 100 kali????
Karena yang akan ditampilkan sama, maka cukup dilakukan sekali lalu cara ini diulangi sebanyak yang kita butuhkan.

Proses berulang dikendalikan oleh variabel counter, yaitu variabel untuk mencatat jumlah perulangan yang sudah terjadi. setiap kali sebuah blok instruksi selesai dikerjakan, nilai dalam variabel counter diperbaharui, biasanya naik 1 nilai ataupun turun. Dalam prakteknya bisa lebih dari 1.

Dalam hal perulangan, kita akan mengenal perulangan berdasarkan;

Pernyataan For,
Pernyataan Do-While.

No comments:

Post a Comment